Bada sholawat atas nabi Muhammad SAW
Ya Alloh, ya Tuhanku,
Hari ini adalah hari 42th aku di lahirkan.
Dari seorang ibu yang telah mengasihi dan menyayangiku.
Dari seorang ayah yang telah banyak berkorban untukku.
Ya Alloh aku mohon pada-Mu, panjangkan umur mereka dalam mengabdi pada-Mu
mudahkan dan ringankanlah langkah mereka dalam menapaki hidup di dunia ini,
dan mudahkanlah mereka mendapati surgamu, dan jauhkanlah murka-Mu pada mereka,
ridhoilah dan catatlah amal baik mereka, dan hapuskanlah segala salah dan khilaf yang mereka perbuat.
dan mudahkanlah langkah ini untuk membahagiakan mereka...
Ya Alloh, ya Tuhanku,
Hari ini adalah hari 42th aku di lahirkan
separuh hidupku telah di dampingi seorang istri yang baik hati,
yang telah memberikan dua putri yang cantik dan sholehah.
Ya Alloh aku mohon pada-Mu, panjangkan umur dia dalam mengabdi pada-Mu
mudahkan dan ringankanlah langkah dia dalam menapaki hidup di dunia ini,
dan mudahkanlah dia mendapati surga-MU, dan jauhkanlah murka-Mu pada dia,
ridhoilah dan catatlah amal baik dia, dan hapuskanlah segala salah dan khilaf dia.
dan mudahkanlah langkah ini untuk membahagiakannya...
Ya Alloh, ya Tuhanku,
Hari ini adalah hari 42th aku di lahirkan.
Dalam menapaki hidup ini aku di temani saudaara dekat dan saudara jauh
dan teman teman, baik yang dekat, jauh dan yang baru kenal.
Ya Alloh aku mohon pada-Mu, panjangkan umur mereka dalam mengabdi pada-Mu
mudahkan dan ringankanlah langkah mereka dalam menapaki hidup di dunia ini,
dan mudahkanlah mereka mendapati surga-MU, dan jauhkanlah murka-Mu pada mereka,
ridhoilah dan catatlah amal baik mereka, dan hapuskanlah segala salah dan khilaf mereka.
dan mudahkanlah langkah ini untuk menjadi orang yang bisa mereka...butuhkan dan banggakan.
Ya Alloh, ya Tuhanku,
Hari ini adalah hari 42th aku di lahirkan.
selama ini juga banyak salah dan dosa,
pada kedua orang tua,
pada anak istri,
saudara dan kerabat
dan yang paling utama banyak salah dan dosa, pada Mu ya Alloh,
slolat masih sering ketinggalan, bolong-bolong dan tidak khusu,
dan masih sering melanggar aturan2-Mu ya Alloh,
Ya Alloh aku mohon pada-Mu, panjangkan umur ku dalam mengabdi pada-Mu
mudahkan dan ringankanlah langkah ku dalam menapaki hidup di dunia yang fana ini,
dan mudahkanlah aku mendapati surga-MU, dan jauhkanlah murka-Mu pada ku,
ridhoilah dan catatlah amal baik ku, dan hapuskanlah segala salah dan khilaf ku selama ini...
Aamiin...aamiin ...aamiin ya Robbal 'alamin.
SUMBER CATATAN KAKAK DI SINI